1.
BNI bekerjasama dengan Yayasan Bapa Bangsa menyalurkan bantuan Alat Perlindungan Diri (APD) ke sejumlah rumah sakit di Kabupaten Sikka, Maumere.
Ke-17 wilayah operasional BNI siap menyalurkan bantuan sesuai dengan kebutuhan di masing-masing daerah *di seluruh Indonesia*. Bantuan tersebut dapat berupa baju alat pelindung diri termasuk masker dan sarung tangan bagi petugas medis, suplemen vitamin, penyemprotan disinfektan, hand sanitizer dan masker gratis, wastafel portable, atau bilik disinfektan.
2. BNI juga menerbangkan _drone_ tipe DJI Agras T16 untuk menyemprotkan disinfektan di 50 titik di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek). Drone tersebut sanggup menjangkau area penyemprotan hingga 10.000 m² di setiap lokasi. Setiap kali diterbangkan, _drone_ ini mampu mengangkut 15-16 liter disinfektan dengan kecepatan hingga 10 meter per detik.
4. BNI juga memberikan bantuan secara maksimal dan menyeluruh bagi berbagai elemen masyarakat di rumah-rumah sakit umum dengan menyediakan 800 liter hand sanitizer, 5.000 sarung tangan medis, 200.000 masker medis, 3 ambulans, dan 5.000 APD Kesehatan untuk dibagikan kepada tenaga medis di rumah sakit rujukan COVID-19 di seluruh Indonesia.
Pegawai BNI (kedua kanan) menyerahkan secara simbolis Bantuan Insentif Tenaga Medis dan alat-alat medis kepada Wakil Kepala RSPAD Gatot Soebroto Brigadir Jenderal TNI dr. A. Budi Sulistya. Sp.THT-KL., M.A.R.S di Jakarta, Rabu (1 April 2020). BNI juga akan memberikan bantuan ke 6 RS Rujukan Covid-19 lainnya di Jakarta dan Ke-17 wilayah operasional BNI secara bersama-sama menyalurkan bantuan sesuai kebutuhan masing-masing daerah dalam rangka menekan penyebaran virus corona (COVID-19). BNI total menyalurkan bantuan sebesar Rp 18 M untuk membantu penanggulangan COVID-19.Foto;Cobisnis.com/Dok BNI