BANDUNG, Cobisnis.com – PT Pindad bekerja sama PT Suma Energi Investama Group mengirimkan sebanyak 35 unit Excava 200 untuk PT Sungai Berlian Mahakam, Tenggarong, Berau, Kalimantan Timur yang dilaksanakan di Kantor Pindad Bandung, pada Jumat 10 September 2021.
Acara seremonial pelepasan pengiriman dihadiri oleh Plt Direktur Bisnis Produk Industrial, Wijil Jadmiko Budi; Direktur Utama PT Suma Energi Investama Group, Suparni; Direktur Utama PT Anugrah Mutiara Indah, Yuyun Hermawan serta General Manager Divisi Alat Berat PT Pindad (Persero), Cucun Kalsum. Pengiriman 35 unit Excava 200 pada hari ini merupakan tahap I dari total 100 unit excavator yang telah dipesan.
Plt Direktur Bisnis Produk Hankam, Wijil Jadmiko Budi berharap semoga proses pengiriman ini berjalan dengan baik dan menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan PT Suma Energi Investama Group terhadap produk industrial Pindad.
“Kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaannya untuk Pindad, mudah-mudahan di Kalimantan produk Pindad bisa mempermudah dan bermanfaat dalam segala kegiatan. Ditengah pandemi dan perekonomian yang lesu ini, industri alat berat juga pertambangan sudah mulai menggeliat sehingga kebutuhan alat berat mulai meningkat juga. Semoga pengiriman tahap I ini selamat sampai tujuan, dan kerjasama ini tidak hanya 100 unit saja, tetapi bisa hingga 400 unit excavator,” jelas Wijil.
Direktur Utama PT Suma Energi Investama Group, Suparni mengucapkan apresiasi dan terima kasih kepada Pindad karena telah mempercayakan PT Suma Energi Investama Group sebagai bagian dari rekanan bisnis Pindad. Suparni berharap semoga seluruh pengusaha hingga pemerintah dapat mendukung produk dalam negeri demi membangun perekonomian Indonesia.
“Terima kasih kepada Pindad untuk kepercayaannya kepada kami. Mudah-mudahan kedepannya kita dapat mengirimkan produk dalam negeri lebih banyak lagi. Sebagai kecintaan saya sebagai anak negeri, saya percaya Pindad merupakan anak bangsa yang mampu bersaing dengan produk negara maju lainnya. Walaupun tidak mudah, tapi dengan keyakinan dan kemauan, Pindad akan menjadi perusahaan yang besar dan terus berkembang. Mudah-mudahan kerjasama kita ini berjalan jangka panjang dan dapat meningkatkan penjualan, menjadikan Pindad menjadi pilihan utama produk alat berat di Indonesia,” tutur Suparni.
Setelah memberikan sambutan, Direktur Bisnis Produk Industrial, didampingi oleh Direktur Utama PT Suma Energi Investama Group melakukan pengguntingan pita dan pecah kendi sebagai simbolik pengiriman tahap I Pindad Excava 200 ke Kalimantan.