JAKARTA, Cobisnis.com – Semakin menyenangkan pelanggan, termasuk kalangan orang tua, pada kuartal pertama tahun ini Kanmo Group memperluas jaringan dua merek produk anak-anak dibawah naungannya, Mothercare dan Early Learning Centre. Yaitu dengan menghadirkannya di Mall Margo City, Depok. Selama 17 tahun ini, Kanmo Group telah mengelola lebih dari 290 gerai mandiri yang tersebar di 16 kota, beberapa situs web merek, dan saluran distribusi grosir di 50 kota di Indonesia.
Memiliki luas toko 373 meter persegi, dan dipersiapkan untuk melayani calon ibu, para ibu dan orang tua sebagai destinasi perlengkapan ibu dan anak sehari-hari, Mothercare Margo City tampil dengan tema elegan sesuai dengan identitas Mothercare yang bernuansa biru dan putih.
Gerai ke-51 ini juga dilengkapi area konsultasi parenting dengan Mothercare Specialist siap membantu para pelanggan setia yang ingin bertanya terkait persiapan dan perawatan anak sejak lahir. Pelanggan dapat menikmati layanan ini dengan berkunjung ke gerai Mothercare Margo City dan berkonsultasi dengan para Mothercare spesialis untuk menentukan produk terbaik dalam menyambut sang buah hati.
Selain Mothercare, Early Learning Centre juga membuka gerai ke-48 nya di Margo City Depok. Bersebelahan dengan Mothercare, brand yang menyediakan mainan edukatif untuk anak ini membuka gerai terbarunya yang memiliki luas 51,86 meter persegi.
Mainan Early Learning Centre menstimulasi anak bermain sambil belajar dengan cara yang sangat menyenangkan, tampilan desain pun disesuaikan dengan umur anak, atau tidak memiliki ujung tajam dan tidak ada bagian yang terlalu kecil, sehingga aman. Selain itu, setiap mainan Early Learning Centre berbahan dasar plastik, kain dan kayu berkualitas yang telah melewati uji keamanan internasional.
Sejak 28 Februari 2022, Mothercare dan Early Learning Centre Margo City resmi beroperasi di lantai 2 dan setiap harinya akan buka sejak pukul 10.00 WIB atau mengikuti jam buka Mall Margo City. Sebagai sambutan hangat atas pembukaan gerai ke-51 ini, Mothercare spesial memberikan voucher potongan harga senilai Rp100.000 dengan minimum pembelanjaan Rp200.000, dan hadiah menarik secara gratis lewat pembelian produk Mothercare dengan minimum belanja lima ratus ribu rupiah.
“Mothercare telah menemani para orang tua maupun calon orang tua dari masa ke masa selama lebih dari 60 tahun, mendorong kami untuk terus berinovatif lebih baik ke depan, salah satunya lewat memunculkan inovasi baru, seperti area konsultasi parenting yang dapat dimanfaatkan para orang tua dengan gratis di gerai kami,” kata Vasudev Kataria, Senior Vice President for Baby, Kids & Toy Brands in Kanmo Group.