JAKARTA, Cobisnis.com – Film Badarawuhi Di Desa Penari produksi MD Picture siap mengisi libur Lebaran 2024. Tidak hanya memberikan hiburan dengan menyajikan cerita horor, MD Pictures juga bakal memberikan pengalaman baru bagi pecinta film di Tanah Air.
Manoj Punjabi selaku produser sekaligus CEO MD Pictures mengungkap, Badarawuhi Di Desa Penari adalah film pertama di Indonesia bahkan Asia Tenggara yang menggunakan teknologi IMAX bersertifikasi.
“Ini film (Badarawuhi di Desa Penari) Made for IMAX pertama di Asia Tenggara,” ungkap Manoj Punjabi dalam jumpa pers usai menyaksikan triler Badarawuhi Di Desa Penari di Studio IMAX, di XXI Gandaria City. Jakarta Selatan, Rabu (6/3)
Selama ini film-film yang tayang di IMAX kebanyakan hanya memiliki lable Experience it in IMAX yang artinya hasil konversi dari film layar lebar biasa.
Manoj menyebutkan, Badarawuhi Di Desa Penari menjadi film keempat berlable Filmed for IMAX. Tiga film lainnya merupakan produksi Hollywood yakni Dune: Part 2, Joker: Folie a Deux, dan Venom 3.
Manoj mengungkap, keputusan untuk membuat Badarawuhi Di Desa Penari sebagai film IMAX sudah tercetus saat proses pembacaan skenario.
“Waktu di skrip saya sudah bayangkan ini harus di IMAX, tapi saya maunya bukan converted, kalau convert enggak ada istimewanya,” tegas Manoj.
Memang ini menjadi gebrakan baru MD Pictures untuk kemajuan industri film di Tanah Air. Manoj Punjabi berharap langkah baru yang dilakukannya bisa semakin meningkatkan kualitas dan mutu perfilman Indonesia.
Disutradarai ileh Kimo Stamboel, Badarawuhi di Desa Penari akan menjawab rasa penasaran penggemar dari pertanyaan-pertanyaan yang belum terjawab dari film KKN di Desa Penari.
Dengan penggunaan kamera khusus IMAX, film Badarawuhi di Desa Penari dipastikan menawarkan pengalaman sinematik yang lebih imersif.