COBISNIS.COM-JAKARTA–Memasuki tatanan new normal yang mulai berlaku pada Juni
2020, ternyata tidak mengurangi antusiasme pecinta Esportstanah air.
Indonesia Esports League
yang biasa disebut IEL mulai menggelar Liga Grand Final IEL University Super Series 2020 yang di
dukung IESPA (Indonesian Esports Association) pada 11-12 Juni 2020. Liga ini ditayangkan secara
live dan eksklusif di aplikasi Vidio.
Setelah cukup sengit dalam berkompetisi, Universitas Gadjah
Mada Yogyakarta keluar sebagai pemenang utama untuk kategori gim Dota 2, sedangkan
Universitas Negeri Jakarta adalah pemenang utama untuk kategori gim Free Fire.
“IEL University Super Series 2020 sudah resmi berakhir dan kami bersyukur dapat
melaksanakannya di tengah pandemi Covid-19. Kami berharap tahun depan dapat menjangkau
lebih banyak gamers dan pecinta Esports tanah air dan menciptakan semangat yang kompetitif.
Harapan ini juga agar industri Esports dapat berkembang lebih baik lagi sehingga Indonesia dapat
mempunyai peran dan diperhitungkan di dunia Esports internasional.” kata Harry Kartono, COO
dari MIX 360 ESPORTS.
Sebagai bentuk kepedulian dalam memerangi pandemi Covid-19, IEL melalui program IEL Stars
Charity Tournament yang digelar bersamaan dalam rangkaian acara Grand Final IEL University
Super Series 2020 juga menghadirkan berbagai public figures untuk ikut berpartisipasi dalam
turnamen online.
Public Figure yang turut berpartisipasi diantaranya adalah Nixia, Punipun, Dea
Marella, Intan Tito, Lia Cia Cia, Dola Chann, Vira Vioura, Darius Drew, Chika Princiska, Gerry Eka
dan para finalis IEL Super Ambassador. Hasil dari program ini berupa uang tunai sebesar 20 juta
rupiah.
IEL juga mendukung upaya pemerintah dalam memajukan dan mengembangkan Digital Economy
Creative dengan mengadakan Talk Show Edukatif mengenai peluang karir di bidang Esports,
Kompetisi Konten Kreator, dan ajang Kompetisi Ambassador.
Kompetisi konten kreator ini
didukung oleh Dell Intel yang berhadiah laptop Dell G7 untuk tetap dapat membantu para konten
kreator agar lebih produktif dan kreatif.
Rangkaian pagelaran acara IEL University Super Series 2020 sejatinya telah dilaksanakan saat
ROAD TO IEL 2020 pada September hingga Desember 2019 serta Babak Penyisihan dan Liga di
bulan Januari – April 2020 di 5 kota besar di Indonesia yaitu Semarang, Jakarta, Yogyakarta,
Surabaya dan Bandung. Melalui rangkaian ROAD TO IEL 2020 ini, dari 24 Tim Universitas
didapatlah perwakilan 11 Tim Universitasterbaik.
Diantaranya adalah Universitas Indonesia, Kwik
Kian Gie School of Business, Binus University, Universitas Gadjah Mada, Universitas Negeri
Jakarta, Universitas Multimedia Nusantara, Universitas Negeri Padang, Universitas Lampung,
Universitas Dinamika, Universitas Mulawarman, dan Universitas Borneo dari Tarakan.