JAKARTA, COBISNIS.COM – Perusahaan industri makanan, PT Ajinomoto Indonesia, membuka kesempatan kerja untuk lulusan Sarjana (S1) dan Magister (S2).
PT Ajinomoto Indonesia menyediakan dua posisi, yaitu Key Account Staff dan Key Account Associate Manager di bidang Horeka (Hotel, Restoran, dan Katering) dengan penempatan di Kantor Pusat, Sunter, Jakarta Utara. Lowongan kerja ini dibuka hingga 31 Mei 2024.
Berikut informasi mengenai lowongan kerja Ajinomoto beserta persyaratan dan cara melamarnya:
- Key Account Staff
- Pendidikan minimal Sarjana (S1) dari berbagai jurusan
- Pengalaman kerja minimal 1 sampai 2 tahun di bidang Sales/Key Account
- Kemampuan komunikasi aktif dalam bahasa Inggris (tingkat bahasa Inggris bisnis)
- Keterampilan analitis dan logis dalam memecahkan masalah, berpikir kreatif, inisiatif, tindak lanjut, serta kemampuan menetapkan prioritas
- Kemampuan presentasi yang baik untuk menjelaskan kreativitas dan inovasi ide serta konsep menu di depan audiens
Jika Anda tertarik dengan posisi ini, kirimkan CV/Resume terbaru yang mencakup tugas dan tanggung jawab di pekerjaan saat ini melalui email ke rekrutmen@asv.ajinomoto.com. Pastikan untuk mencantumkan judul “Key Account Staff” pada email Anda.
- Key Account Associate Manager
- Pendidikan minimal Sarjana (S1) hingga Magister (S2), dengan jurusan di bidang Kuliner, Makanan dan Minuman, Spesialisasi Makanan, atau Teknik Pangan
- Pengalaman kerja minimal 5 tahun di bidang Sales atau Key Account Horeka, atau sebagai Chef di dapur dingin atau panas
- Kemampuan komunikasi aktif dalam bahasa Inggris
- Keterampilan analitis dan logis yang kuat dalam pemecahan masalah, berpikir kreatif, inisiatif, tindak lanjut, serta pengaturan prioritas
- Keterampilan presentasi yang baik untuk menjelaskan kreativitas dan inovasi ide serta konsep menu di depan audiens
Jika Anda berminat dengan posisi ini, kirimkan CV/Resume terbaru yang mencakup tugas dan tanggung jawab di pekerjaan saat ini melalui email ke rekrutmen@asv.ajinomoto.com. Jangan lupa mencantumkan judul “Key Account Associate Manager” pada email Anda.