Cobisnis.com – Emiten perbankan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) sukses meraih Penghargaan Utama dalam kategori Hubungan Eksternal dengan inovasi Seamless Digital Experience E-Money di ajang IDX Channel Anugerah Inovasi Indonesia 2020 (ICAII) yang diselenggarakan di MNC Conference Hall, Jakarta, Rabu malam (2/9/2020).
“Bank Mandiri mengucapkan terima kasih atas penghargaan dari IDX Channel Anugerah Inovasi Indonesia 2020 untuk Bank mandiri sebagai pemenang utama kategori Seamless Digital Experience E-Money. Ini menjadi salah satu pemicu semangat kami untuk terus berinovasi menjadi digital bank, semoga kami dapat terus memberikan layanan terbaik bagi nasabah dan menjadi pilihan utama masyarakat Indonesia,” jelas Direktur Information Technology PT Bank Mandiri (Persero) Tbk, Rico Usthavia Frans, Rabu (2/9/2020).
Sejatinya, kesuksesan Bank Mandiri tidak lepas dari berbagai inovasi dan kinerja perusahaan yang setiap tahun terus meningkat. Tidak hanya membuat nasabah berpindah dari cash ke pembayaran non tunai saja, bank plat merah ini juga berhasil mencatat laju penyaluran kredit Bank Mandiri konsolidasi yang meningkat 4,38% secara year on year menjadi Rp871,7 triliun pada paruh pertama 2020.
Dalam Public Expose LIVE 2020, Rabu (26/8/2020), dari capaian tersebut secara bank only, laju penyaluran kredit produktif perseroan mencapai 4,23% yoy menjadi Rp585,3 triliun dibandingkan Juni 2019, yang terdiri atas kredit modal kerja sebesar Rp306,4 triliun dan kredit investasi sebesar Rp279,0 triliun.
Sementara itu kredit konsumsi tumbuh 3,56% yoy menjadi Rp169,5 triliun yang diperlukan untuk mendorong tingkat konsumsi rumah tangga dalam struktur Pendapatan Domestik Bruto (PDB) nasional.