COBISNIS.COM-JAKARTA-McDonald’s Indonesia kembali meluncurkan menu baru, yaitu Taste of Japan. Menu ini terinsipirasi dari menu-menu dari negeri Sakura, yang akan mulai tersedia di seluruh restoran McDonald’s Indonesia mulai 18 Juni 2020.
Taste of Japan menawarkan berbagai menu menarik dari makanan pembuka, makanan utama dan makanan penutup. Taste of Japan ditawarkan dalam menu paket dan a la carte, dan dapat dipesan melalui semua layanan McDonald’s seperti Dine-in, Contactless Take Away, Contactless McDelivery, dan Contactless Drive Tru serta tersedia di Grab Food dan Go Food.
Menu Taste of Japan:
•Beef Yakiniku Tamago McFlavor
Burger dengan daging sapi asli dilengkapi saus yakiniku dengan kombinasi nori (rumput laut) dan irisan kol, ditambah nikmatnya telur yang disajikan dalam setangkup roti lembut. Beef Yakiniku Tamago McFlavor akan dijual dengan harga satuan Rp 31.818 (sebelum pajak).
•Spicy Nori McFlavor Fries
Kentang goreng istimewa yang disajikan dengan saus nori yang pedas. Menu ini akan dijual dengan harga Rp 17.273 (sebelum pajak).
Hojicha McFlurry Oreo & Hojicha McFlurry Black Meringue
Es krim vanilla McD dengan campuran hojicha atau teh Jepang yang mengalami proses pembakaran. Tersedia dengan topping Oreo atau Black Meringue yang manis. Hojicha McFlurry akan dijual dengan harga Rp 14.091 (sebelum pajak).
•Sakura Fizz
Minuman dengan rasa lemon yang bersoda diberikan topping sakura yang berasal dari buah buahan berry. Sakura Fizz akan dijual dengan harga Rp 11.818 (sebelum pajak).