JAKARTA, Cobisnis.com – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) telah mengidentifikasi lima titik rawan kemacetan selama masa Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru). Menurut Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, titik-titik tersebut meliputi Tol Cikopo-Palimanan (Cipali), Pelabuhan Merak, Pelabuhan Ketapang, Bandara Soekarno-Hatta, dan Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali.
“Kami mengidentifikasi beberapa lokasi yang perlu perhatian khusus karena potensi kemacetan di sana,” ungkapnya di Gedung Kemenhub, Jakarta, pada Selasa (19/12/2023).
Menteri Perhubungan memastikan bahwa kepadatan lalu lintas di Tol Cipali dapat diantisipasi. Korps Lalu Lintas Polri (Korlantas Polri) dan Jasa Marga telah memiliki sistem prediksi jumlah kendaraan yang akan bergerak, sehingga Polri dapat mengatur lalu lintas dengan lebih baik. “Kami optimistis perjalanan darat dapat berjalan lancar, meskipun catatan penting adalah jumlah pengendara motor yang mencapai 17 persen dari total, saya menyarankan untuk menghindari perjalanan jarak jauh dengan motor karena bisa sangat berbahaya dan meningkatkan risiko kecelakaan karena kelelahan,” tambahnya.
Adapun terkait Pelabuhan Merak, Menhub memastikan pengaturan lalu lintasnya telah terkontrol dengan baik. Rencananya, kendaraan truk besar Golongan 8 akan dialihkan ke Pelabuhan Ciwandan untuk mengurangi volume kendaraan di Pelabuhan Merak.
Pelabuhan Ketapang juga telah disiapkan dengan penambahan dua pelabuhan tambahan dan dua tempat penampungan kendaraan, sehingga lalu lintas di sana dapat terjaga lancar. Tidak hanya itu, jumlah kapal di pelabuhan ini juga ditambah.
Di sisi Bandara Soekarno-Hatta, jumlah penerbangan belakangan ini telah melampaui rata-rata harian mencapai 1.000 penerbangan. Sementara itu, Bandara Ngurah Rai juga mencatat kenaikan signifikan dalam jumlah penerbangan.
Selain upaya tersebut, Kemenhub telah membuka Posko Nasional Angkutan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru) untuk memastikan kelancaran lalu lintas. Posko Nataru ini beroperasi mulai 19 Desember 2023 hingga 3 Januari 2024 dengan dua shift, yaitu pukul 08.00-20.00 WIB dan 20.00-08.00 WIB setiap harinya. Posko ini menjadi pusat koordinasi untuk Korlantas Polri, Kemenhub, Basarnas, BMKG, serta operator jalan tol dan transportasi.
“Pembukaan Posko Pusat Angkutan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 hari ini adalah langkah sinergi dan kolaborasi antara Kemenhub dan TNI Polri untuk melaksanakan arahan Presiden dalam mengamankan dan melayani masyarakat selama masa mudik,” jelasnya.