JAKARTA, Cobisnis.com – Bertepatan dengan perayaan Hari Kartini pada 21 April kemarin, McDonald’s Indonesia menghadirkan Kampanye Pahlawan Wanita Indonesia. Tujuannya mengajak generasi muda untuk mengenal lebih dekat para pahlawan Wanita, sebagai sosok yang turut berperan dalam memperjuangkan bangsa ini.
Untuk itu, McDonald’s Indonesia meluncurkan edisi figur 3D dari empat pahlawan wanita Indonesia, yaitu; R.A. Kartini, Nyi Ageng Serang, Maria Walanda Maramis & Martha Christina Tiahahu.
Associate Director of Communications McDonald’s Indonesia, Sutji Lantyka menyatakan bahwa sebagai bangsa yang besar, penting sekali bagi masyarakat Indonesia untuk selalu mengingat sejarah perjalanan bangsa yang juga dibangun oleh para wanita hebat.
“McDonald’s Indonesia menyadari bahwa dengan kita menghargai sejarah dan pengorbanan para pahlawan, secara tidak langsung juga akan semakin meningkatkan rasa cinta kepada tanah air. Dan pada kesempatan kali ini, McDonald’s Indonesia ingin turut berperan aktif dalam upaya mengenang dan menghargai jasa para pahlawan, khususnya para pahlawan wanita. Ini merupakan kelanjutan dari kampanye Pahlawan yang telah kami mulai bulan November tahun lalu,” kata Sutji.
Kampanye Pahlawan wanita Indonesia pun turut menjadi langkah McDonald’s Indonesia untuk memberikan apresiasi kepada para wanita yang telah membantu membangun bangsa, maupun yang telah berkarya melalui profesi masing-masing. Harapannya, kampanye ini dapat menginspirasi wanita Indonesia untuk terus berusaha mewujudkan mimpinya.
Dalam kampanye ini, McDonald’s kembali meluncurkan edisi spesial figur 3D pahlawan wanita Indonesia yang bisa didapatkan oleh konsumen mulai 15 April sampai 30 Juni 2022 secara gratis, melalui pembelian produk Paket Family Weekend di McDonald’s seluruh Indonesia. Figur 3D ini terbuat dari kertas dengan detail ilustrasi beraliran realis yang dapat dirakit sendiri. Setiap figur 3D dilengkapi dengan kode QR pada kartu pahlawan, yang akan mengarah ke laman media streaming Youtube, di mana konsumen dapat mendengarkan kisah perjuangan para pahlawan.
“Melalui kampanye pahlawan wanita dari McDonald’s, masyarakat Indonesia, khususnya kami berharap generasi muda dapat mengenang dan mempelajari bagaimana perjuangan keempat pahlawan wanita Indonesia dengan cara yang unik, seru, dan menyenangkan. Dan diharapkan kegiatan ini bisa menjadi inspirasi bagi kaum wanita di Indonesia untuk terus berkarya dan mewujudkan mimpinya,” ujar Caroline Kurniadjadja, Associate Director of Marketing McDonald’s Indonesia.
“Sebagai pihak keluarga dari R.A. Kartini, tentu kami mengucapkan syukur, karena melalui kampanye pahlawan wanita yang dilakukan oleh McDonald’s Indonesia ini, selain merupakan bentuk penghargaan terhadap jasa para pahlawan, juga akan memberi dampak positif kepada generasi muda Bangsa untuk membangun karakter mereka. Dan kami berharap semoga semakin banyak wanita muda yang terinspirasi melalui kampanye ini dan menciptakan karya-karya hebat untuk Indonesia,” ucap R.A. Asri Miminingtyas, anggota keluarga dari R.A. Kartini, Pahlawan Nasional Indonesia.
Adapun Paket Family Weekend edisi Pahlawan Wanita Indonesia ini hadir dalam beberapa seri. Seri 1 di mulai pada 15 April yang menampilkan R.A. Kartini dan Nyi Ageng Serang, sedangkan seri 2, mulai 21 April menampilkan Maria Walanda Maramis dan Martha Christina Tiahahu.
Untuk mendukung Kampanye Pahlawan ini, McDonald’s juga melakukan berbagai kegiatan yang diharapkan akan melibatkan dan menarik perhatian anak muda, antara lain dengan melakukan Walking Tour ke jalan atau tempat yang menggunakan nama Pahlawan bersama Komunitas Historia Indonesia (KHI), organisasi nirlaba-independen yang bergerak dalam bidang sejarah, kebudayaan, pendidikan dan pariwisata.