Direktur Utama BTN Nixon LP Napitupulu
berbincang dengan Plt Direktur Utama Pos Indonesia Haris didampingi jajaran manajemen BTN, di sela peluncuran Rebranding eBatarapos menjadi Tabungan BTN Pos di Bandung, Jumat (9/1/2026). Sinergi BTN dan Pos Indonesia merupakan upaya strategis untuk menjaring lebih banyak generasi muda bertransaksi di aplikasi Bale by BTN melalui fitur cardless dengan memanfaatkan fasilitas Pos Indonesia yang tersebar hingga di daerah 3T (Tertinggal, Terdepan, Terluar). Produk tabungan e’Batarapos yang hadir sejak 2005 berevolusi menjadi Tabungan BTN Pos dengan target perolehan dana murah sampai akhir tahun 2026 sekitar Rp5 triliun. Tabungan BTN Pos diharapkan menjadi solusi layanan perbankan berbasis teknologi untuk transaksi nasabah yang lebih mudah dan inklusif.
Setelah Kuasai Minyak Venezuela, Trump Siapkan Tekanan ke Iran & Meksiko
JAKARTA, Cobisnis.com – Presiden Amerika Serikat Donald Trump kembali menunjukkan pendekatan keras dalam kebijakan luar negeri di awal 2026. Setelah...














