Direktur Utama PT Indofarma Tbk Arief Pramuhanto (kanan) berbincang dengan Direktur PT Cahaya Lentera Perkasa Denni Mappa disela-sela acara penandatangan kerjasama di Jakarta Senin (20/7/2020). Cahaya Lentera Perkasa, sebagai induk dari Lentera Healthcare bersama Indofarma sepakat untuk menyelenggarakan Program Pelayanan Pemeriksaan Mobile Real Time PCR Covid-19 dalam rangka membantu pemerintah Indonesia untuk percepatan penanganan pandemi virus corona. Seperti diketahui, semenjak muncul wabah pandemi Covid-19 di seluruh dunia termasuk Indonesia, banyak pihak yang berkontribusi untuk melawan dan menghentikan penyebaran virus ini dengan berbagai cara, termasuk inovasi. Metode tes pada manusia untuk mendeteksi Covid-19 juga bermacam-macam jenis dan cara penggunaannya mulai dari Rapid Test, TCM dan PCR.
BTN Raih Predikat Tertinggi Green Building
Direktur Assets Management PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk Elisabeth Novie Riswanti menerima sertifikat Predikat Platinum untuk Menara...