Cobisnis.com-Menemani umat muslim menunaikan beribadah puasa tahun ini, Perhimpunan Pakar Gizi dan Pangan Indonesia (Pergizi Pangan) meluncurkan kegiatan Bhakti Pergizi Pangan bernama Cerita Mami Keren secara online atau daring pada Rabu (22/4/2020).
Seperti diketahui bersama, ramadan tahun ini sangat berat karena dijalankan di tengah pandemi Covid-19. Untuk itu, asupan gizi harus diperhatikan betul agar kondisi tubuh tetap prima sehingga terhindar dari virus corona sambil tetap beribadah.
“Cerita Mami Keren adalah singkatan dari Ceramah dan Diskusi Seputar Makanan Minuman Kesehatan Ramadan dan Lebaran. Acara ini bertujuan untuk memberikan informasi aktual berbasis bukti sains terkini kepada masyarakat tentang bagaimana mengelola makanan, minuman, dan gaya hidup dalam mempersiapkan, saat, dan setelah bulan puasa, serta cara meraih berbagai manfaat kesehatan puasa selain sebagai ibadah,” kata Ketua Umum Pergizi Pangan yang juga Guru Besar Ilmu Gizi Fakultas Ekologi Manusia (Fema) IPB, Prof Dr Hardinsyah MS, saat meluncurkan program tersebut melalui aplikasi Zoom.
Sesuai nama acaranya, Cerita Mami Keren menampilkan dan menjawab permasalahan keseharian dengan menarik dan keren, dengan narasumber profesor-profesor yang sudah berpengalaman dan ahli di bidangnya masing-masing. Para profesor ini akan didampingi moderator dan host dari kalangan milenial yang merupakan akademisi dan praktisi muda dari Departemen Gizi Masyarakat Fema IPB, Pergizi Pangan, dan lainnya.
Acara akan dimulai dengan ceramah oleh profesor sesuai dengan topiknya selama 15 menit, kemudian dilanjutkan dengan tanya jawab oleh peserta dan moderator terkait topik yang telah disampaikan. Acara ini merupakan momen bagi profesor Ilmu Gizi dan profesor bidang ilmu terkait untuk berbagi ilmu secara populer kepada masyarakat.
“Konten acara ini dirancang semenarik mungkin dan memotivasi masyarakat untuk mengikutinya. Topik yang akan disajikan adalah seputar makanan, minuman dan kesehatan yang diperlukan menjelang, saat, dan setelah puasa sesuai perkembangan iptek gizi terkini,” tutur Ketua Umum Ikatan Sarjana Gizi (Isagi), Muhamad Nur Hasan Syah SGz Mkes, yang turut berpartisipasi dalam menyusun acara.
Contoh-contoh topik yang dibicarakan adalah berbagai jenis puasa, kiat sahur dan berbuka, gizi dan keamanan pangan selama puasa dan Lebaran, memanfaatkan momen puasa untuk mengendalikan lemak tubuh, berat badan, gula darah dan kolesterol, seta meningkatkan imunitas dan kesehatan.
Acara ini merupakan tayangan langsung melalui perangkat Zoom yang membangun interaksi antara narasumber dengan moderator dan peserta. Cerita Mami Keren tayang setiap hari dengan topik yang menarik di setiap episodenya, mulai pukul 12.50 WIB selama 45 menit. Total terdapat 40 episode yang ditayangkan mulai hari ini, 22 April 2020 hingga 30 Mei 2020.
Topik bahasan dan jadwal Cerita Mami Keren selama 40 episode bisa dibaca di www.linisehat.com/cmk.