Cobisnis.com – Electrolux resmi meluncurkan produk Air Purifier Flow Series di Indonesia. Peluncuran ini berbarengan dengan produk Air Purifier dengan tipe Pure A9-600 dan A9-400.
Head of Product Marketing Department Electrolux Indonesia, Hendra Pawitra, menjelaskan Electrolux Air Purifier Flow Series dengan tipe A3 dan A4 memiliki sejumlah fitur unggulan yang akan disukai pasar Indonesia.
“Electrolux Air Purifier Flow Series adalah pemurni udara yang responsif terhadap kebutuhan pengguna. Keberadaan sensor partikel laser mengevaluasi kualitas udara dan secara otomatis menyesuaikan kecepatan kipas saat kondisi berubah,” kata Hendra saat peluncuran Flow Series, Selasa (17 November 2020).
Adapun fitur unggulan Electrolux Air Purifier FlowSeries dipaparkan Hendra sebagai berikut:
1. AirSurround System.
Gerakan udara secara spiral yang menjernihkan udara lebih cepat, efisien, dan menyeluruh ke setiap sisi ruangan
2. Smart Mode.
Terdapat sensor partikel laser untuk mengevaluasi kualitas udara dan secara otomatis menyesuaikan kecepatan kipas saat kondisi udara berubah.
3. Three Stage Filtration.
Pemurnian 3 tahap yang terdiri dari Pre Filter, HEPA anti-bakteri, dan Activated Carbon
Selain itu, Hendra juga berbagi tips menggunakan Air Purifier di dalam rumah sebagai berikut:
1. Letakkan di luas ruangan yang sesuai.
Air Purifier akan bekerja maksimal pada luas ruangan yang sesuai dengan
kemampuannya. Jangan lupa memilih Air Purifier dengan kemampuan jangkauan hingga ke sudut ruangan yang paling jauh sekalipun.
Seperti kemampuan Electrolux Air Purifier yang memiliki gerakan spiral 3600, mampu memenuhi seluruh ruangan, menjernihkan udara 3x lebih cepat dan efisien. Pastikan memilih model dengan nilai CADR tinggi, sehingga makin baik efisiensi pemurnian udara yang dilakukan dalam ruangan, dan pilih level tertinggi HEPA 13 serta fungsi anti bakteri dan virus.
2. Pahami cara membaca indikator kualitas udara
Penting untuk tahu cara membaca indikator kualitas udara, karena dapat
memberikan informasi bagi pengguna untuk melakukan tindakan preventif apabila kualitas udara dalam ruangan buruk.
Electrolux Air Purifier Pure A9 dilengkapi laser sensor yang secara presisi memberitahukan kualitas udara dan angka pm 2.5 dalam ruangan melalui indikasi warna yang mudah dipahami.
3. Air Purifier juga penting untuk dibersihkan
Sebagai produk rumah tangga yang membantu menjaga kebersihan udara, tentu Air Purifier juga sebaiknya rutin dibersihkan secara berkala serta teratur mengganti vacuum filter. Untuk hasil pembersihan terbaik disarankan menggunakan vacuum cleaner.
“Rangkaian Electrolux Air Purifier tak hanya memiliki teknologi intuitif terbaik, namun juga dilengkapi ketersediaan aplikasi seluler yang secara mudah menginformasikan kualitas udara dengan bahasa yang mudah dipahami pengguna,” jelas Hendra.