JAKARTA,Cobisnis.com – Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Holding Pangan, ID Food bersama anggotanya bergotong royong ikut membantu korban gempa Cianjur, Jawa Barat, sinergi Satgas bencana BUMN.
Direktur SDM Holding pangan ID Food, Endang Suraningsih mengatakan Holding ID FOOD Group turut tergerak untuk bantu korban bencana Cianjur dengan memberikan bantuan bahan pangan dan kebutuhan lainnya untuk bantu para korban.
Menurut Endang, gotong royong bersama 16 member of ID Food mencapai hingga ratusan juta rupiah dan diserahkan kepada korban bencana gempa melalui Satgas bencana BUMN.
“ID Food Group telah menyalurkan bantuan berupa produk-produk pangan seperti beras, gula, minyak goreng, olahan daging dan lainnya melalui Satgas Bencana BUMN di Cianjur, serta bantuan alat kesehatan berupa masker, infusion set anak, benang bedah, alat pelindung diri (APD) melalui RSUD Cianjur pada Kamis, 24 November 2022,” kata Endang melalui keterangan resmi dikutip Jumat, 25 November.
Endang menjelaskan, gotong royong ini sebagaimana arahan Menteri BUMN Erick Thohir untuk cepat tanggap membantu secepatnya korban bencana gempa Cianjur dan bersinergi dengan Satgas bencana BUMN.
“Holding pangan bersama 16 Member of ID Food akan terus berupaya meringankan beban korban gempa dan kebutuhan pangan dapat terpenuhi untuk korban bencana Cianjur,” kata Endang.
Endang pun telah memerintahkan jajarannya melalui ID Food Peduli untuk secara intensif sekaligus meninjau kebutuhan yang diperlukan.
Sebelumnya, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyampaikan gempa bumi dengan magnitudo 5,6 melanda Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Senin, 21 November lalu pukul 13.21 WIB.