JAKARTA, Cobisnis.com – Saatnya upgrade gaya hidupmu dengan tinggal di kost premium dengan lokasi strategis dan fasilitas lengkap untuk mendukung aktivitas harianmu. Bagi kamu yang mengutamakan kenyamanan, mencari kost premium tentunya menjadi prioritas.
Apalagi dengan mobilitas tinggi, tinggal di lokasi strategis sudah menjadi sebuah keharusan. Tanpa perlu bertemu macet saat beraktivitas sehari-hari dipastikan kamu punya lebih banyak waktu untuk diri sendiri.
Kabar baiknya, ada sederet rekomendasi kost eksklusif dan premium sebagai pilihan hunian jangka panjang terbaik bagi para profesional dan mahasiswa. Fasilitas lengkapnya siap memanjakan kamu, mulai dari jasa pembersihan kamar, laundry, area komunal nyaman, bahkan ada yang punya kolam renang. Langsung cek daftarnya di bawah ini saja.
Dengan fasilitas lengkap dan lokasi strategis, rekomendasi kost premium di bawah ini bisa membuat waktu istirahatmu semakin berkualitas dan bekerja menjadi semakin produktif!
1. Rukita Casa Dominica Meruya
Rukita Casa Dominica Meruya adalah pilihan kost yang sangat cocok bagi mahasiswa dan pekerja kantoran yang mencari hunian di daerah Meruya, Jakarta Barat. Kost ini menawarkan hunian modern dengan fasilitas lengkap, sehingga para penghuni dapat tinggal dengan nyaman dan praktis di lokasi strategis.
Salah satu keunggulan dari Rukita Casa Dominica Meruya adalah lokasinya yang sangat dekat dengan beberapa perguruan tinggi ternama di Jakarta Barat. Hanya dalam waktu sekitar 10 menit berkendara, penghuni dapat mencapai Universitas Mercu Buana, dan dalam 20 menit berkendara, Universitas Budi Luhur dapat dicapai.
Bagi pekerja kantoran, terutama yang bekerja di daerah Puri Indah, Joglo, Srengseng, atau Jalan Panjang Kebon Jeruk, akses ke kantor juga sangat mudah dengan waktu tempuh kurang dari 20 menit. Selain lokasinya yang strategis, Rukita Casa Dominica Meruya juga berdekatan dengan berbagai pilihan kuliner terbaik di Jakarta Barat. Ada beragam restoran dan warung makan seperti Warung Bu Kris, KAZAHRA Kampung Kuliner Meruya Selatan, Pesisir Seafood, dan Puri Indah Mall yang hanya berjarak sekitar 15 menit dari sini. Ini akan memudahkan penghuni untuk menikmati berbagai jenis makanan dan tempat nongkrong di sekitar daerah Meruya.
Fasilitas yang ditawarkan oleh Rukita Casa Dominica Meruya juga sangat lengkap. Setiap kamar sudah berfurnitur lengkap, termasuk AC, WiFi, dan kamar mandi dalam dengan shower dan water heater. Selain itu, tersedia area pantry dan dapur bersama yang dapat digunakan oleh penghuni, serta area parkir bagi yang membawa kendaraan pribadi. Keamanan terjamin karena bangunannya juga dilengkapi sistem keamanan CCTV. Kost eksklusif ini juga menyediakan jasa laundry dan room cleaning tanpa biaya tambahan, sehingga penghuni dapat tinggal dengan lebih nyaman dan praktis. Dengan fasilitas yang lengkap dan lokasi strategis, Rukita Casa Dominica Meruya merupakan pilihan yang tepat bagi mereka yang mencari hunian di Meruya, Jakarta Barat.
Alamat: Rukita Casa Dominica Meruya, Jalan Ulin 11, Meruya Utara, Kecamatan Karang
Tengah, Kota Tangerang, Banten
Harga: Mulai dari Rp2.600.000 – Rp3.800.000 per bulan
2. Rukita D’kubik Dom Kelapa Gading
Rukita D’kubik Dom Kelapa Gading adalah pilihan tepat untuk mereka yang mencari kost coliving di Jakarta Utara dengan akses mudah ke pusat kuliner dan kampus. Dengan harga bersahabat, kost ini menawarkan fasilitas yang lengkap.
Setiap kamar dilengkapi oleh furnitur, termasuk WiFi dan kamar mandi dalam. Tersedia juga area komunal, dapur bersama, serta area parkir. Layanan laundry dan pembersihan kamar dapat di-request melalui aplikasi Rukita, sehingga kamu bisa tinggal lebih nyaman. Bangunan kost juga dibekali CCTV untuk memberikan rasa aman yang optimal.
Lokasi strategis Rukita D’kubik Dom Kelapa Gading membuatnya cocok untuk mahasiswa dan pekerja kantoran yang aktif di sekitar Rawamangun, Cempaka Putih, dan Cakung. Pusat bisnis Kelapa Gading hanya berjarak 8 menit berkendara, sedangkan Universitas Negeri Jakarta dapat dicapai dalam 19 menit berkendara. Mahasiswa Fakultas Farmasi dan Sains UHAMKA butuh sekitar 34 menit untuk mencapai kampus.
Di sekitar kost coliving ini, kamu akan menemukan berbagai tempat untuk berbelanja bulanan atau bersantai. Pasar, mal, kafe, dan restoran bertebaran di sekitarnya, termasuk Mall of Indonesia yang hanya 18 menit berkendara dan AEON Mall Jakarta Garden City yang hanya 23 menit berkendara.
Jika memilih beraktivitas menggunakan transportasi publik, ada Halte TransJakarta PTC Pulo Gadung berjarak 9 menit dari kost Kelapa Gading ini. Opsi lainnya adalah naik KRL Commuter Line dari Stasiun Kramat Sentiong yang berjarak sekitar 25 menit berkendara.
Alamat: Rukita D’kubik Dom Kelapa Gading, Jalan Melodi Mas III Blok A-6 Kav No.7
Kelurahan Pegangsaan Dua
Harga: Mulai dari Rp2.500.000 – Rp4.500.000 per bulan
3. Rukita Karet Tengsin Benhil
Rukita Karet Tengsin Benhil adalah pilihan yang sempurna bagi mereka yang ingin tinggal di pusat kota Jakarta. Kost ini terletak dekat dengan area perkantoran Sudirman, sehingga sangat cocok untuk pekerja kantoran, mahasiswa, dan siapa pun yang ingin merasakan kenyamanan tinggal di pusat kota.
Salah satu keunggulan utama dari Rukita Karet Tengsin Benhil adalah lokasinya yang sangat strategis. Penghuni kost ini memiliki banyak pilihan moda transportasi publik yang mudah diakses. Stasiun MRT Bendungan Hilir berjarak hanya 3 menit berkendara, sementara Halte TransJakarta Bendungan Hilir hanya berjarak 2 menit.
Kalau lebih memilih naik kereta Commuter Line, Stasiun Sudirman atau Stasiun Karet dapat dicapai dalam waktu 5 menit berkendara. Dengan akses yang mudah ini, kamu dapat dengan cepat mencapai tempat kerja, kampus, atau pusat perbelanjaan di sekitar Senayan dan Kuningan. Fasilitas yang ditawarkan oleh Rukita Karet Tengsin Benhil sangat lengkap. Setiap kamar kost ini sudah dibekali furnitur lengkap, termasuk akses WiFi, water heater, dan dapur bersama. Selain itu, terdapat area komunal nyaman dengan meja biliar serta rooftop yang bisa digunakan untuk menikmati pemandangan senja di tengah kota.
Jika kamu membawa kendaraan pribadi, tersedia juga area parkir yang dapat menampung 3 mobil dan 6 motor. Dengan fasilitas lengkap di lokasi strategis, Rukita Karet Tengsin Benhil adalah pilihan yang sempurna bagi mereka yang ingin tinggal di pusat kota Jakarta.
Alamat: Rukita Karet Tengsin Benhil, Jalan Karet Pasar Baru Barat VII No.12
Harga: Mulai dari Rp3.900.000 – Rp4.050.000 per bulan
4. Rukita KLS Pasar Minggu
Rukita KLS Pasar Minggu adalah salah satu pilihan kost coliving yang nyaman dan eksklusif dengan harga terjangkau di Jakarta. Kost ini menawarkan konsep coliving yang modern dan fasilitas lengkap, serta pelayanan menyeluruh bagi para penghuninya. Setiap kamar di Rukita KLS Pasar Minggu sudah dilengkapi kamar mandi dalam, AC, WiFi, TV kabel, dan furnitur untuk kenyamanan penghuni. Selain itu, terdapat fasilitas tambahan seperti area parkir, dapur bersama, dan ruang makan bersama yang dapat digunakan oleh semua penghuni.
Lokasi strategis adalah salah satu keunggulan utama Rukita KLS Pasar Minggu. Kost ini terletak dekat dengan Stasiun Tanjung Barat, yang hanya berjarak 10 menit berjalan kaki. Ini memudahkan para penghuni yang ingin menggunakan transportasi umum untuk bepergian. Selain itu, beberapa gedung perkantoran seperti ANTAM, 18 Office Park, dan Arkadia Green Park juga dapat dicapai dengan berjalan kaki, sehingga sangat cocok bagi pekerja kantoran yang ingin tinggal di dekat tempat kerja. Hidup bebas macet tentu mampu meningkatkan kualitas hidup.
Rukita KLS Pasar Minggu juga menyediakan berbagai ukuran kamar, termasuk kamar lebih lapang yang cocok untuk dua orang atau pasangan suami istri. Dengan berbagai pilihan fasilitas memanjakan penghuni, Rukita KLS Pasar Minggu adalah pilihan yang tepat bagi kamu yang sedang mencari kost coliving nyaman dengan akses terbaik.
Alamat: Rukita KLS Pasar Minggu, Jalan Teluk Bone 103B, Pasar Minggu, Kecamatan
Pasar Minggu, Kota Jakarta Selatan
Harga: Mulai dari 3.250.000 – Rp3.750.000 per bulan
5. Rukita Gardenia Home Cipete
Rukita Gardenia Home Cipete adalah sebuah kost eksklusif yang menyediakan berbagai fasilitas lengkap untuk para penghuninya. Terletak di Jakarta Selatan, kost ini memiliki lokasi yang sangat strategis, terutama bagi mahasiswa dan pekerja kantoran.
Salah satu keunggulan utama dari Rukita Gardenia Home Cipete adalah akses yang sangat mudah ke Stasiun MRT Cipete Raya, hanya berjarak 6 menit dari kost premium ini. Hal ini akan sangat memudahkan mobilitas penghuni untuk mencapai berbagai destinasi di Jakarta, termasuk kawasan perkantoran seperti TB Simatupang, Sudirman, dan Thamrin.
Selain itu, Rukita Gardenia Home Cipete juga berada dalam jarak yang cukup dekat ke berbagai tempat penting di Jakarta Selatan. Bagi yang gemar berbelanja, Cilandak Town Square (CITOS) dan Pondok Indah Mall dapat dicapai dalam waktu singkat. Kost ini juga dekat dengan beberapa kampus ternama, seperti Universitas Prasetiya Mulya Kampus Cilandak dan Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. HAMKA.
Selain itu, ada berbagai tempat nongkrong dan restoran populer di sekitar kost, termasuk McDonald’s Fatmawati, Pagi Sore Jeruk Purut, dan M Bloc Space. Jika memerlukan bantuan medis, Rumah Sakit Fatmawati juga dapat dicapai dengan mudah.
Rukita Gardenia Home Cipete menawarkan beragam fasilitas yang akan memanjakan para penghuninya. Setiap kamar sudah berfurnitur lengkap, termasuk AC, TV, WiFi, dan kamar mandi dalam. Terdapat pula fasilitas dapur bersama, ruang makan, kolam renang, sistem keamanan CCTV, area parkir, dan bahkan jasa pembersihan kamar serta layanan laundry. Harga sewa di kost ini sudah termasuk biaya listrik, sehingga penghuni tidak perlu khawatir tentang biaya tambahan.
Alamat: Rukita Gardenia Home Cipete, Jalan Gaharu I No.10, Cipete Selatan, Kecamatan
Cilandak, Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta
Harga: Mulai dari Rp4.250.000 – Rp8.500.000 per bulan
Itu dia beberapa rekomendasi kost eksklusif dan premium yang berlokasi strategis, cocok bagi mahasiswa dan pekerja kantoran dengan mobilitas tinggi. Bersama Rukita, mencari hunian jangka panjang terbaik jadi mudah, antiribet, dan nyaman. Saatnya upgrade gaya hidupmu agar bisa menikmati hidup yang berkualitas, because you matter.