JAKARTA, Cobisnis.com – Proyek hunian premium Hannam resmi memasuki tahap pembangunan dengan seremoni peletakan batu pertama (groundbreaking). Peresmian ini menjadi bukti nyata keseriusan Lotte Land Indonesia bersama Vasanta Group dalam menghadirkan hunian eksklusif yang berkualitas dan tepat waktu.
Hannam dirancang sebagai hunian modern lintas generasi dengan 99 unit rumah premium dan 11 kavling tanah yang masuk dalam rangkaian Luxe Series: Maison, Enclave, dan Manor. Setiap unit dipasarkan mulai dari Rp3,5 miliar, menghadirkan 4 kamar tidur dengan kamar mandi dalam, 2 carport, serta akses private lift. Konsep arsitekturnya mengusung desain elegan yang selaras dengan gaya hidup berkelas dan kenyamanan jangka panjang. Proyek ini dijadwalkan mulai diserahterimakan pada 2027.
Lee Je Hong, President Director Lotte Land Indonesia, menyebutkan bahwa dimulainya pembangunan Hannam menegaskan komitmen perusahaan menjaga kualitas sekaligus ketepatan waktu. “Kepercayaan konsumen menjadi hal utama bagi kami. Antusiasme pasar terbukti dengan unit Hannam yang sudah banyak terjual bahkan sebelum proses pembangunan dimulai,” katanya.
Berlokasi strategis di kawasan Eco Town yang terintegrasi dengan township Shila at Sawangan seluas 102 hektare, Hannam menawarkan pemandangan Gunung Salak dan lingkungan hijau dengan 55% area difokuskan sebagai ruang terbuka. Kawasan ini juga dilengkapi danau alami seluas 26 hektare, rumah sakit internasional Aspen Medical Hospital, pusat kebugaran, area komersial, supermarket bahan bangunan, hingga fasilitas gaya hidup modern lainnya. Dari sisi aksesibilitas, Hannam memiliki konektivitas melalui Jalan Bojongsari, Jalan Muchtar, serta langsung terhubung dengan Tol Pamulang dan Tol Desari.
Denny Asalim, CEO Vasanta Group, menambahkan bahwa Hannam merupakan bagian dari visi jangka panjang perusahaan dalam membangun komunitas modern berkelanjutan. “Hannam bukan sekadar tempat tinggal, tetapi simbol gaya hidup premium yang menyatukan kenyamanan, nilai investasi jangka panjang, dan harmoni dengan alam,” ujarnya.
Pembangunan Hannam menjadi tonggak penting bagi Lotte Land Indonesia dan Vasanta Group dalam menetapkan standar baru hunian modern di Sawangan. Kehadiran proyek ini diharapkan menghadirkan nilai tambah jangka panjang sekaligus memperkuat visi berkelanjutan dalam pengembangan kawasan terpadu.














