Jakarta, Cobisnis.com – Glenfiddich, merek minuman single malt scotch whisky, menggelar kampanye untuk menginspirasi masyarakat keluar dari zona nyaman.
Kampanye itu juga menantang siapapun untuk siap menghadapi tantangan baru.
Kampanye Glenfiddich ini diluncurkan di seluruh negara Asia Tenggara, seperti Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura dan Thailand.
Kampanye yang dinamai Where Next ini akan menghadirkan sejumlah Mavericks atau orang-orang yang bisa membawa perubahan.
“Kampanye akan membawa semangat perubahan,” kata Bret Bayly, Duta Glenfiddich untuk Asia Tenggara, dalam keterangan resminya.
“Kami akan menjadikan orang biasa yang berani menantang diri sendiri untuk lebih baik walau ditentang banyak orang,” lanjutnya.
Ia percaya semua orang memiliki mental Mavericks, mentalitas yang mendorong mereka untuk selalu mencari cara berkembang lebih baik.
Pihaknya bermitra dengan komunitas TEDx dan para Mavericks dalam menginspirasi masyarakat Asia Tenggara.
Mereka akan diundang dalam sebuah petualangan besar untuk menemukan jatidiri dalam setiap fase kehidupan.
Glenfiddich juga meluncurkan pengalaman digital untuk mendorong komunitas, mulai berpikir menantang diri mereka supaya lebih baik ke depan.
Lewat pengalaman Where Next Instagram, Glenfiddich mencoba menggali pertanyaan dari komunitas dan siapapun yang bisa menjadi inspirasi, seperti ‘tag panutan Anda’.
Guna mengakses pengalaman digital, Glenfiddich membuka halaman Instagram @glenfiddichsea.
“Glenfiddich berupaya memotivasi banyak Mavericks untuk mengembangkan semangat yang tak tergoyahkan untuk memperbaiki diri,” ujar Bret Bayly.